Online24, Pangkep – Belasan cafe Karaoke di Kecamatan Mandalle, Kabupaten pangkep, Sulawesi selatan, terjaring operasi rutin penyakit masyarakat (pekat) oleh Petugas gabungan Satpol PP dan kepolisian, pada jumat malam (18/01/20).
Dalam operasi tersebut, ratusan botol minuman keras ( Miras) ditemukan oleh petugas gabungan saat menyisir satu – persatu cafe karaoke di sepanjang jalan, tidak hanya itu petugas juga melakukan pemeriksaan data diri dari puluhan pramusaji yang bertugas untuk melayani pelanggan saat karaoke bersama.
Kasatpol PP Pangkep, Jufri Baso menjelaskan operasi gabungan ini bertujuan untuk melakukan pembinaan dan pencegahan mengantisipasi hal yang tidak diinginkan.
” Operasi rutin penyakit masyarakat ini bertujuan untuk melakukan pembinaan dan mengantisipasi hal yang tidak diinginkan, tadi setelah menyisir sejumlah cafe karaoke anggota mendapatkan beberapa botol miras yang disajikan kepada pelanggan, namun para pelanggannya sudah kabur, ini tidak boleh lagi terjadi, makanya kita memanggil seluruh pemiliknya untuk pendataan dan tidak menyediakan lagi miras untuk para tamu cafe tersebut, karena itu ilegal dan tidak memiliki izin”. Jelas Kasatpol pp Pangkep, Jufri Baso.
Selain menemukan sejumlah miras yang diedarkan kepada tamu karaoke, petugas juga mendapati puluhan pramusaji mayoritas dari luar wilayah pangkep, yang bertugas menyiapkan makanan dan mendampingi pelanggan selama bernyanyi.
” Tadi juga kami sudah mendata puluhan pramusaji mayoritas dari luar, ada yang dari Surabaya, Bandung, Bima, Makassar, Bone, Gowa, Barru dan daerah lain, kita menyampaikan dan melakukan pembinaan kepada mereka agar saat melayani para tamu karaoke, untuk menggunakan pakaian yang lebih tertutup, agar tidak terjadi perbuatan mesum, operasi ini akan rutin kami jalankan, apabila melanggar perda maka kami tidak akan segan untuk menutup cafe tersebut”. Ujar Jufri Baso.
Diketahui dalam operasi gabungan tersebut petugas tak menjaring satupun tamu lelaki hidung belang yang melakukan mesum dengan pelayan kafe, dikarenakan pelanggan telah mengetahui jika akan ada operasi rutin yang dilakukan oleh petugas gabungan Satpol PP dan Kepolisian Pangkep.
(Achmad)