Sosper Legislator Andi Suharmika Tekankan Pentingnya Perlindungan Anak Dilingkungan Rumah

News, Regional69 Views
banner 468x60

Online24, Makassar – Anggota DPRD Kota Makassar, Andi Suharmika menekankan perlindungan anak dilingkungan sekitar, utamanya di rumah. Peran orang tua sangat menentukan tumbuh kembang dan karakter anak sebab anak merupakan aset yang berharga.

Hal itu disampaikan saat menggelar sosialisasi penyebarluasan informasi dan produk hukum terkait Perda nomor 5 tahun 2018 tentang perlindungan anak di Hotel Sarison Jalan Perintis Kemerdekaan, Minggu (15/11/2020).

“Saya tekankan pentingnya perlindungan anak di lingkungan rumah terutama pembentukan karakter anak dirumah,” kata Andi Suharmika.

Apalagi, Suharimika menyampaikan, saat ini sistem pembelajaran menggunakan daring yang berlangsung dirumah. Sehingga, moment seperti ini harus dimanfaatkan orang tua membentuk pribadi sang anak.

“Inikan pembelajaran daring dirumah. Jangan sampai, kemarahan orang tua ditumpahkan ke anak,” ujarnya.

Menurut Suharmika, Perda tentang perlindungan anak ini masih perlu dimassifkan. Pemerintah harus turun tangan mensosialisasikan regulasi ini, agar orang tua mengetahui hak-hak anak yang wajib dipenuhi.

“Kalau pemahaman itu sendiri soal aturan ini, harus lebih diintenskan sosialisasi perda ini karena banyak masyarakat yang baru tahu bahwa anak sekarang sudah dilindungi melalui Perda ini,” katanya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *