HUT ke 4, Ketua DPRD Sulsel : SMSI Wadah Media Siber Pemersatu Bangsa

News, Regional63 Views
banner 468x60

Online24, Makassar – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Sulawesi Selatan (Sulsel), Andi Ina Kartika Sari memberikan ucapan selamat atas hari lahirnya Serikat Media Siber Indonesia (SMSI) ke empat tahun.

Andi Ina berharap, keberadaan SMS sebagai Perhimpunan Media Siber di Indonesia dapat menjadi wadah pemersatu bangsa dan ikut berperang dalam pembangunan Daerah

“Selamat atas harlah ke empat SMSI, semoga sukses selalu, tetap melahirkan media yang profesional, ” ujae Andi Ina Kartika, Ahad, 7 Maret 2021.

Andi Ina berharap SMSI sebagai Wadah media siber di Indonesia, khususnya di Sulsel akan mengambil peran dalam pembangunan daerah dalam pemberian informasi ke masyarakat.

Andi Ina berkeyakinan, keberadaan SMSI akan memberikan arti penting dalam pembangunan melalui media siber yang bernaung di SMSI mampu memberikan kritikan membangun bagi pemerintahan saat ini.

Andi Ina berpesan kepada SMSI untuk tetap profesional dalam tugas dan fungsi jurnalistiknya, termasuk berperan menangkal informasi hoaks yang dapat merusak persatuan bangsa dan negara.

“Sekali lagi, selamat terhadap SMSI, jayalah selalu, mari bersama membangun bangsa dan negara serta daerah. Peran SMSI sangat penting dalam menangkal isu hoaks,” harapnya. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *