Kunjungi Lesehan Tepi Sawah Sidrap, Mentan SYL: Ini Gambaran Kolaborasi Pertanian, Kuliner dan Pariwisata

News, Regional68 Views
banner 468x60

Online24, Sidrap – Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo (SYL) kagum melihat konsep Rumah Makan Tepi Sawah Sidrap. SYL menikmati palekko khas Sidenreng di Tepi Sawah, saat kunjungan kerjanya ke Sidrap, Sabtu 5 Juni 2021.

Syahrul menganggap rumah makan ini menyajikan palekko bukan hanya sebagai kuliner. Tetapi juga bernilai tambah sebagai wisata andalan.

“Palekko sebagai makanan khas Sidenreng harus memiliki value lebih. Owner Tepi Sawah melakukan itu. Ini menarik dan layak jadi contoh anak muda, ” kata SYL.

Tepi Sawah, kata SYL adalah gambaran kemajuan pertanian, kuliner dan pariwisata Gubernur dua periode ini pun mengaku puas menyantap palekko disini. Ia mendoakan kesuksesan Rumah Makan itu, serta bisnis kuliner palekko di Sidrap secara umum.

“Semakin palekko digemari masyarakat, itu berarti ada peternak, pedagang dan usaha lainnya yang bergerak,” ujar SYL kepada owner Tepi Sawah, Muh Ferdhy Asdana.

Ferdhy mengaku bangga Tepi Sawah bisa disinggahi oleh Mentan SYL. Ia berharap, kedatangan SYL ke Tepi Sawah bukan yang terakhir.

“Kami menyampaikan terimakasih atas perkenanan Komandan SYL datang. Kehadiran beliau selalu dinantikan di Tepi Sawah maupun di Sulsel umumnya, ” ungkap Ferdhy.

Tepi Sawah sendiri menyajikan pelbagai menu makanan dan minuman. Dengan palekko sebagai menu utama yang khas. Yang membuat menarik, sebab palekko disajikan di tepi areal persawahan, dengan nuansa alami dan pernak pernik pertanian yang dapat merangsang ketertarikan milenial akan sektor pertanian.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *