Anggota DPR RI Muhammad Fauzi Salurkan 1000 Paket Sembako di Luwu Utara

News, Regional89 Views
banner 468x60

Online24, Masamba – Meringankan beban masyarakat terdampak banjir, Anggota DPR RI Muhammad Fauzi salurkan 1000 paket bantuan berupa sembako.

1000 paket sembako itu dibagikan kepada masyaraka terdampak banjir dibeberapa wilayah di Luwu Utara, salah satunya di Desa Cenning dan Desa Waelawi Kecamatan Malangke Barat. Dalam satu paket itu masyarakat mendapat beras, mie instan, gula dan minyak kelapa. “Bantuan ini nilainya mungkin tidak seberapa, tapi setidaknya harapan kita itu sedikit bisa meringankan beban masyarakat kita yang terdampak banjir setiap intensitas hujan tinggi dan sungai meluap,” kata Fauzi.

Fauzi juga meminta restu dan doa masyarakat Luwu Utara, karena saat ini dirinya juga sedang memperjuangkan beberapa program pembangunan rehabilitasi dan rekonstruksi. “Sekarang saya dikomisi V, mohin donya apa yang kita upayakan di pusat ini bisa segera terealisasi dengan baik. Terutama program program rehabilitasi dan rekonstruksi pasca banjir bandang di Luwu Utara,” ungkap legislator senayan dapil Sulsel III itu.

” Untuk kegiatan penyaluran bantuan sembako ini, Insya Allah ini bukanlah yang terakhir,” sambung Fauzi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *