Reval Sumolang, Crosser Benteng Kupa Sports Team Start Diurutan Pertama di Kelas OMR CRF Standar 150cc Sirkuit CPI

News, Sport115 Views
banner 468x60

Kejuaraan Open Tournament Grasstrack and Motocross 2021 yang di Gelar Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pengprov dan RMS Community, telah berlangsung  Disirkut CPI Tanjung Bunga. Dalam babak penentuan posisi start final race atau quick time trial, crosser
Benteng Kupa Sports Team mampu bersaing dengan para crosser tim lainnya.

Kejuaraan Open Tournament Grasstrack and Motocross 2021 yang di Gelar Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pengprov dan RMS Community, telah berlangsung  Disirkut CPI Tanjung Bunga Sabtu, (13/11/2021).

Dalam babak penentuan posisi start final race atau quick time trial, crosser
Benteng Kupa Sports Team mampu bersaing dengan para crosser tim lainnya.

Founder sekaligus Owner Benteng Kupa Sports Team, Ismail Manda melihat penampilan tim, ia optimis pembalapan akan mampu mempertankan posisinya dalam lanjutan kejuaran besok. “Melihat penampilan krosser kami, khususnya Reval Sumolang penampilan laur biasa tadi, kami optimis besok dalam lanjutan kejuaraan mampu menaklukkan sirkut CPI Tanjung bunga,” tegas Ismail Manda, Wakil Ketua Garda Pemuda NasDem dan Juga Ketua Bidang Perbankan Hipmi Sulsel.

Sementara manajer Benteng Kupa Sports Team, Mr Ajoek menambahkan bahwa para pembalapnya sudah mengenal sirkuit, akan tampil lebih baik pada sesi selanjutnya. “Ini sirkuit baru, tapi saya kira pembalap kami dari Benteng Kupa Sports Team akan tampil lebih baik besok. Mereka sudah mempelajari sirkuit itu,” ujar Ajoek.

Lintasan sirkuit yang berlumpur membuat beberapa para pembalap terjatuh, ini akan menjadi ujian  para pembalap Kejuaraan Open Tournament Grasstrack and Motocross dan menarik untuk ditonton.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *