Hadiri Jambore PKK Tingkat Provinsi, Indah: Wadah Bertukar Inovasi

Regional41 Views
banner 468x60

Online24, Makassar – Jambore PKK se- Sulawesi Selatan diharapkan dapat menjadi wadah bertukar inovasi.

Hal itu menjadi harapan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani yang hadir langsung pada jambore yang dipusatkan di Lapangan Andi Djemma Belopa, Kabupaten Luwu, Jumat (1/9/23).

“Jambore ini tidak sekadar sebagai wadah silaturahmi, tapi juga ada kegiatan show-nya, lomba-lomba terkait fungsi pokja. Jadi saya yakin ada wawasan baru yang didapatkan,” kata Indah.

“Jadi selain untuk bertukar informasi, juga bertukar inovasi sesama pengurus PKK se- Sulsel,” terang bupati perempuan pertama di Sulsel ini.

Tidak kalah pentingnya, menurut Indah, jambore yang dirangkaikan dengan Expo UMKM tersebut dapat memberi multiplier effect.

“Jadi UMKM binaan dari PKK juga mendapatkan kesempatan untuk menampilkan atau memamerkan produknya. Kita tentu berharap UMKM mendapatkan keuntungan eknomi dari kegiatan ini,” harapnya.

“Sekali lagi selamat atas pelaksanaan Jambore PKK tingkat Provinsi dan Expo UMKM ini,” sambung isteri dari Anggota Komisi V DPR RI, Muhammad Fauzi ini.

Diketahui Jambore tersebut dibuka Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman.  Dan Luwu Utara menerima bantuan berupa 10 booth semi kontainer untuk pelaku UMKM.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *