Online24, Makassar – Mizar Roem resmi dilantik menjadi Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Sulawesi Selatan. Putra mantan Ketua DPRD Sulsel, Moh Roem ini menjadi pengganti antara waktu (PAW) Arum Spink yang sebelumnya menduduki jabatan ketua fraksi Partai NasDem DPRD Sulsel.
Pelantikan itu dipimpin langsung ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari, melalui rapat paripurna DPRD Sulsel di Ruang Paripurna DPRD Sulsel, Jalan Urip Sumohardjo Makassar, Rabu (06/01/2020).
“Dengan mengucapkan Bismillahi Rahmani Rahim, paripurna DPRD Sulsel hari ini Rabu (6/1), Saya buka secara resmi dan terbuka untuk umum,” Kata Andi Ina Kartika, saat memimpin rapat paripurna tadi.
Pelantikan tersebut, pengucapan sumpah PAW Anggota DPRD Sulsel, Mizar Roem, dibacakan langsung oleh Ketua DPRD Sulsel, Andi Ina Kartika Sari. “Sumpah yang akan saudara ucapkan tersebut disaksikan Tuhan Yang Maha Esa,” tutur Andi Ina.
Untuk itu, lanjutnya sebelum menutup rapat paripurna tadi, dirinya juga mengucapkan terimakasih atas kerja kerja kedewanan yang selama ini telah dilakukan Arum Spink.
“Saya juga menyampaikan terimakasih kepada Arum Spink, semoga bakti selama menjabat sebagai Anggot DPRD Sulsel bernilai Ibadah,” lanjutnya.
Untuk alat kelengkapan dewan (AKD) Mizar ditempatkan di komisi A dan Badan Musyawarah (Bamus) DPRD Sulsel.
Senada, Wakil Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman juga mengucapkan banyak terimakasih kepada Arum Spink atas kinerjanya dalam mengawal aspirasi masyarakat.
“Saya juga mengucapkan terimakasih kasih kepada Bapak Arum Spink atas dedikasi dan pengabdian untuk masyarakat Sulsel,” tutur Andi Sudirman.(*)