Online24jam, Makassar, – Calon wali kota Makassar, Indira Yusuf Ismail, melakukan kunjungan ke Bulurokeng, Kecamatan Biringkanaya. Minggu (20/8/2024).
Kunjungan ini merupakan bagian dari upaya Indira untuk menjalin hubungan yang lebih dekat dengan masyarakat, serta menunjukkan kepedulian terhadap kesehatan dan kesejahteraan masyarakat.
Selama kunjungannya, Indira Yusuf Ismail melakukan senam Ininnawa bersama warga setempat. Acara ini tidak hanya menjadi ajang olahraga, tetapi juga sebagai bentuk silaturahmi dan kebersamaan antara calon wali kota dan masyarakat setempat.
“Pagi ini kita bersilaturahmi di sini, senam bahagia di sini. Semangatnya sesuai dengan lagu Ininnawa,” seru Indira Yusuf Ismail.
Pada kesempatan itu, Indira menekankan pentingnya semangat kebersamaan dalam membangun masa depan Kota Makassar.
“Kita akan membawa Kota Makassar menjadi kota dunia dengan standar kota dunia, warganya juga warga kota dunia. Pokoknya kita lanjutkan kebaikan,” Ujarnya.
Indira juga mengapresiasi semangat dan antusiasme warga dengan sambutan hangat dari warga. Disela-sela kunjungan tersebut, ia juga ikut melaksanakan senam bersama masyarakat dan menghimbau warga masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan kesatuan.
“Mari kita sama-sama menjaga persatuan dan kesatuan jangan mudah terpropokasi. Dan jangan lupa pada tgl 27 November 2024 nanti kita bersama-sama ke TPS.” Serunya.
Turut hadir mendampingi Kordinator Bosscu Kec Biringkanaya, Anto. Ia juga menegaskan dukungannya kepada INIMI.
“Kami siap berjuang untuk memenangkan INIMI-DIA dikontestasi pilkada 2024.” Tegas Anto. (*)