Online24jam, Makassar, – Jelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Balai Besar Pengawasan Obat dan Makanan (BBPOM) Sulsel melakukan Inspeksi Mendadak (sidak) dibeberapa toko parcel di Jl Bulu Kunyi Makassar, Senin (16-12-2019).
Sidak yang dilakukan guna menjamin kualitas mutu yang diterima masyarakat. Sehingga dilakukan sidak upaya pengawasan penyalahgunaan barang kadaluarsa ataupun barang penyok yang dikemas dalam bentuk parcel.
“Kita lakukan inspeksi ini sebagai kegiatan rutin setiap tahun, yang kami periksa khusus makanan dan minuman yang rusak, penyot terutama yang kadaluarsa.” ujar Inspektur Pangan BBPOM Sulsel, Jaya Abdullah
Dari hasil sidak tadi ditemukan beberapa item atau produk yang tidak mencantumkan kode produksi dan kode kadaluarsa.
Jaya menambahkan, bagi produk yang mendekati masa kadaluarsa, agar pihak penyedia mencantumkan dikemasan primernya. Sehingga pemilik toko diimbau untuk memperhatikan hal tersebut. Ia pun meminta agar produk itu dikeluarkan dari kemasan.
“Karena biasanya produk parcel yang diterima tidak langsung dikonsumsi tapi disimpan dulu. Sehingga kami anjurkan paling tidak 6 bulan ekspayernya yang dikemas dalam parcel,” terangnya.