Online24, Pangkep – MYL (Muhammad Yusran Lalogau) bersama istri Nurlita Wulan Purnama menyempatkan diri menikmati malam mingguan bersama para pelaku UMKM dan para pengunjung yang berada di sekitaran Tugu Bamburuncing Kab. Pangkep, Sabtu, (24/10/2020)
Dalam kesempatan ini, MYL berdialog dengan beberapa pelaku UMKM. Fachrul salah satunya yang tiap malam menjual minuman berbagai varian rasa mengaku agar ke depan pemda dapat merangkul mereka dengan menata tempat mereka berjualan dengan baik.
“Bagus kalau jadi bupatiki nanti pak tata ulang tempat kami biar terlihat modern, kalau itu bisa dilaksanakan tambah ramai pengunjung karena ini iconnya Kota Pangkep” Ucap Fachrul owner Kedai Nabila
MYL kemudian menyampaikan bahwa hal tersebut sudah masuk dalam program Dasa Cita Pangkep Hebat, yaitu Pangkep Maju. Penataan ruang serta keindahan kota menjadi salah satu program prioritas.
“Iya ini sudah ada dalam program Dasa Cita, yaitu Pangkep Maju. Kita akan mendesain tempat-tempat keramaian semodern mungkin terutama lokasi UMKM karena penataan ruang dan keindahan kota adalah salah satu program yang kami prioritaskan” Terang MYL
Dalam kesempatan ini istri MYL, Nurlita Wulan Purnama juga turut bercengkrama bersama para musisi jalanan dan menyumbangkan satu buah lagu. (*)