PPK dan PPS se Kecamatan Bontoala Hingga Sekretariat Mengikuti Rapid Test

Dukcapil Makassar

Online24jam, Makassar, – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kelurahan se Kecamatan Bontoala hingga staf sekretariat melakukan rapid test Covid-19.

Kegiatan yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar ini berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Bontoala di Jalan Lobak 1, Jumat 13 November 2020.

Adapun jumlah penyelenggara di Kecamatan Bontoala sebanyak 80 orang yang terdiri dari PPK, PPS dan staf sekretariat.

Hasmawati Suratman ST selaku ketua PPK Kecamatan Bontoala mengatakan bahwa, rapid tes ini bertujuan untuk mengetahui kondisi kesehatan setiap penyelenggara Adhoc, karena kebanyak PPK dan PPS bekerja dilapangan.

Dengan demikian, adanya rapid seperti ini, dengan mudah bisa mengontrol kondisi kesehatan dan daya tahan tubuh anggota PPK dan PPS serta staf sekretariat khususnya di Kecamatan Bontoala. Serta bisa mencegah penularan Covid-19.

Sehingga semua penyelenggara Adhoc ketika bekerja, kondisi kesehatan lebih optimal dan siap mengikuti serta menjalankan segala tahapan dalam pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota yang akan diselenggarakan pada 9 Desember mendatang.

“Kami berharap, semoga pandemi lekas hilang sehingga kita semua sebagai penyelenggara tidak bekerja dengan adanya serangan pandemi seperti ini,” ujarnya.

Selain di Kecamatan Bontoala, KPU Kota Makassar juga menggelar rapid test di tiap kecamatan se Kota Makassar. Penyelenggara yang mengikuti rapid test sebanyak 1.038 orang.

Pemkot Makassar