Ketua Umum dan Jajaran Dewan Pengurus Cabang Kesatuan Mahasiswa Nusantara (DPC KMN) Gowa dilantik. Era Baru Gerakan Mahasiswa Dimulai

banner 468x60

Online24jam, Gowa, 31 Mei 2023 – Dewan Pengurus Cabang Kesatuan Mahasiswa Nusantara Gowa (DPC-KMN) Gowa hari ini secara resmi dilantik sebagai pengurus baru yang akan memimpin organisasi ini dalam periode 2023-2025. Pelantikan ini menandai awal dari era baru perjuangan yang bertujuan untuk mewujudkan peradaban Pancasila sebagai ideologi negara dan ideologi d KMN itu sendiri.

Acara pelantikan yang dihelat di pusat ibukota Kaputen Gowa ini dihadiri oleh organisasi-organisasi kemahasiswaan yang ada di Gowa sebagai bagian dari stekholder KMN itu sendiri.

Sakti Akmar selaku Ketua Umum DPC KMN Gowa Periode 2023-2025 dalam sambutannya menyampaikan akan komitmen dan konsistensi dalam memperjuangkan Peradaban Pancasila sebagai landasan hadirnya Kesatuan Mahasiswa Nusantara dan pengembangan dan peningkatan kualitas intelektual anggota dan kader, sebagai bentuk penegasan bahwa KMN adalah organisasi paradigmatik dan kaderisasi. Ulasnya

“Kesatuan Mahasiswa Nusantara sebagai organisasi yang hadir dalam pusaran modernitas dan kemajuan teknologi, serta usangnya metodologi organisasi kemahasiswaan hari ini, merupakan jawaban atas tantangan zaman dan alternatif organisasi di zaman posmodernisme.” tegasnya

Komposisi kepengurusan Dewan Pengurus Cabang Kesatuan Mahasiswa Nusantara (DPC KMN) Gowa Periode 2023-2025 terdiri dari Bidang PSDA, Keperempuanan, Penelitian, Sains dan Teknologi, Advokasi dan Humas, serta Bidang Media dan Informasi. Organisasi yang kuat dan terorganisir dengan baik, diharapkan DPC KMN Gowa dapat menjalankan berbagai program yang direncanakan secara matan.

Dengan semangat yang baru dan kepengurusan yang baru di DPC KMN Gowa siap memulai perjalanan mereka dalam memperjuangkan aspirasi mahasiswa, mempromosikan kesadaran sosial, dan meningkatkan kualitas patriotisme kebangsaan yang yang diberlandaskan atas Nasionalis, Pluralis dan Religius.

Untuk informasi lebih lanjut tentang DPC KMN Gowa dan kegiatan-kegiatan yang akan dilaksanakan, mohon menghubungi:

Nama: Andri Maulana
Jabatan: Kabid Media dan Informasi
Telepon: 085756812692
Email: lanan3229@gmail.com

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *