Sensus Pertanian 2023, Masyarakat Diminta Berikan Informasi yang Sejujur-jujurnya

Regional48 Views
banner 468x60

Online24 Makassar – Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Luwu Utara menggelar Sosialisasi Sensus Pertanian 2023 (ST 2023) di Aula La Galigo Kantor Bupati Luwu Utara, Rabu (14/6/2023).

Kegiatan ini dibuka Sekretaris Daerah, Ir. Armiadi, M.Si., dan dihadiri Perangkat Daerah (PD) terkait, seperti Bappelitbangda, Dinas Pertanian, serta Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan.

Turut pula hadir dalam kegiatan ini para Camat se-Kabupaten Luwu Utara, Koordinator Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) se-Luwu Utara, Penyuluh Perikanan, dan para staf terkait lainnya.

Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman tentang ST 2023 kepada peserta, kemudian diharap menyosialisasikannya kembali ke masyarakat sesuai peran dan tupoksi masing-masing.

Sosialisasi yang meghadirkan empat narasumber berkompeten ini mengangkat tema menarik, yaitu “Mencatat Pertanian Indonesia untuk Kedaulatan Pangan dan Kesejahteraan Petani”.

Sosialisasi ini diawali dengan pemutaran video arahan dan dukungan Sensus Pertanian 2023 oleh Presiden RI Joko Widodo, Gubernur Provinsi Sulawesi Selatan, serta Bupati Luwu Utara.

Dalam sambutannya, Sekda Armiadi menekankan pentingnya ST2023 yang merupakan agenda 10 tahunan BPS. Ia menyebutkan, sumber daya terbesar di Luwu Utara ada di sektor pertanian.

“Output Sensus Pertanian (ST2023) ini menjadi landasan penting dalam penyusunan kebijakan strategis pemerintah, khususnya di sektor pertanian,” Sebut Armiadi di awal sambutannya.

Kebijakan strategis yang dimaksud adalah distribusi pupuk bersubsidi yang efektif dan efisien, penyediaan basis data UMKM sektor pertanian, dan modernisasi sektor pertanian melalui adopsi mekanisme modern dan digitalisasi pertanian (smart farming 4.0).

Untuk itu, mantan Kepala Dinas Pertanian Luwu Utara ini mengimbau para peserta untuk ikut dalam menyebarluaskan, serta menyosialisasikan informasi terkait Sensus Pertanian 2023.

“Kami berharap agar para petugas sensus ini dapat disambut dan diterima dengan baik saat berkunjung untuk mendata, serta diberikan informasi yang sejujur-jujurnya,” harap Armiadi.

Narasumber yang tampil membawakan materi adalah Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan, Adriyani Ismail, dengan judul materi “Potensi Perikanan di Kabupaten Luwu Utara”.

Adapula Kepala Badan Pusat Statistik (BPS) Luwu Utara, Dr. Ayub Parlin Ampulembang, S.Si., M.Si., dengan judul materi, “Tahapan Umum Pelaksanaan Sensus Pertanian 2023 (ST2023)”.

Pemateri yang tampil berikutnya adalah Kepala Bidang (Kabid) Tanaman Pangan pada Dinas Pertanian, Abdul Muhtar, dengan judul materi “Potensi Pertanian di Kabupaten Luwu Utara”.

Pemateri terakhir yang tampil adalah Kepala Bidang Perencanaan Bappelitbangda, Muhammad Khalis, dengan judul materi, “Manfaat Data Pertanian untuk Pembangunan Daerah”.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *