Ahmad Ali dan RMS Goda Plt Gubernur Andi Sudirman Hingga Bupati Gowa Adnan Gabung NasDem

banner 468x60

Online24, Makassar – Rapat Koordinasi Wilayah  DPW Partai NasDem Sulawesi Selatan yang berlangsung di Hotel Claro, Senin (29/01/2021). Tak hanya dihadiri oleh elit DPP dan Pengurus NasDem Sulsel dan Kabupaten Kota.

Rakorwil yang dibuka oleh Wakil Ketua Umum DPW NasDem, Ahmad Ali juga dihadiri oleh Plt Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman dan Bupati Gowa Adnan Purichta Ichsan.

Ketua DPW NasDem Sulsel, Rusdi Masse (RMS) saat melakukan sambutan mengoda  Plt Gubernur Andi Sudirman Sulaimam  dan Bupati Gowa Adnan bergabung dengan partai besutan Surya Paloh Itu.

“Pak Gub (Andi Sudirman) , Dulu pak Syahrul waktu jadi Gubernur sering ikut acara NasDem, akhirnya gabung di NasDem, semoga pak Gub juga mau berNasDem,” ajak RMS

RMS  juga mengajak Adnan Purichta Ichsan. Anggota DPR-RI itu mencontokan Walikota Makassar Danny Pomanto sering hadiri acara NasDem akhirnya gabung NasDem.

Pak Bupati Dulu pak Danny  sering hadiri acara NasDem akhirnya gabung NasDem,” ucap RMS Sambil tersenyum.

Ajakan untuk Plt Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman bergabung NasDem juga datang dari Wakil Ketua Umum DPP NasDem, Ahmad Ali.

“Kapan ya terpercik hati pak Gub untuk berpakaian NasDem,” kata Ahmad Ali saat membuka Rakorwil tersebut.

Gubernur Sulawesi Selatan pada kesempatan itu dalam sambutannya sangat mengapresiasi pencapaian partai NasDem di Sulsel.

“Partai Nasdem partai yang luar biasa  bisa masuk dalam jajaran partai peraih suara terbanyak di provinsi, dapat kursi unsur pimpinan. Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan, telah bersinergi dengan partai NasDem dalam pembangunan dan untuk kesejahteraan masyarakat,” ujar Andi Sudirman Sulaiman.

Rakorwil partai NasDem, selain dihadiri Wakil Ketua Umum DPP NasDem, Ahmad Ali, juga turut hadir pengurus DPP Sri Sajekti (Ketua DPP), Charles Melkiansa (Anggota DPR RI), Fauzi Amro (Anggota DPR RI). Wakil Ketua DPR-RI, Rahmat Gobel dan Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Selanjutnya, Luthfi A Mutty (Ketua DPP), Doni Iman Priambodo (ketua DPP), Latifa AL Ansory (Ketua DPP), Ivan Hoe (DPP), Ahmad Baidhowi (DPP) dan Siar siagihan (Wasekjen DPP).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *