MCC Serahkan Bantuan Vitamin untuk Tenaga Kesehatan dan Masyarakat Makassar

News, Regional1 Views
banner 468x60

Online24, Makassar – Makassar Cycling Club (MCC) ikut berkontribusi dalam membantu pemerintah dalam penanganan Covid-19. Salah satunya dengan memberikan bantuan kepada tenaga kesehatan dan masyarakat.

Pemberian bantuan tersebut diberikan langsung oleh Dewan Penasehat MCC Pieter Witono didampingi Humas MCC Anggiat Sinaga, dan sejumlah anggota ke Pemerintah Kota Makassar yang diterima Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto di kediamannya, Jumat (23/07/21).

Humas MCC Anggiat Sinaga mengatakan, bantuan yang diberikan tersebut berupa vitamin C sebanyak 100 box. Bantuan ini diharapkan dapat dibagikan ke tenaga kesehatan di sejumlah rumah sakit, maupun masyarakat.

“Ini inisiatif dari seluruh anggota sebagai bentuk kepedulian kami kepada tenaga kesehatan dan masyarakat di masa pandemi Covid-19 ini,” katanya.

Selain itu, bantuan tersebut juga sebagai bentuk apresiasi MCC kepada Pemerintah Kota Makassar yang masih semangat dalam menekan penularan Covid-19 ini.

Sementara, Wali Kota Makassar Moh. Ramdhan Pomanto menyampaikan terimakasih dan apresiasinya atas bantuan yang diberikan dari MCC ini.

“Saya pribadi dan Pemkot Makassar sangat mengapresiasi bentuk kepedulian dari MCC dan bantuan ini saya yakini sangatlah membantu masyarakat dan juga membantu  program Makassar Recover yang sedang berjalan,” terangnya.

Termasuk bagi masyarakat, apalagi saat ini Pemkot Makassar mulai menyalurkan bantuan kepada masyarakat. Termasuk ditengah pemberlakuan PPKM Mikro.

“Saat ini kami harus membantu rakyat, jadi apapun bantuan yang diberikan kami sangat bersyukur dan kami yakin bantuan ini sangat berguna bagi masyarakat yang membutuhkan khususnya di masa pandemi saat ini,” tutup Danny.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *