Kemerdekaan Ala Komunitas Sepeda Tua Makassar

Dukcapil Makassar

Online24jam, Makassar, – Setiap tanggal 17 Agustus, Komunitas Sepeda Tua Makassar (Kostum) memperingati dengan cara yang unik. Mereka memperingati kemerdekaan dengan mengendarai sepeda tua (Onthel) berkeliling kota Makassar dengan berpakaian seperti pejuang atau pahlawan kemerdekaan. Setiap tahunnya pesepeda tua dari Makassar ini mengunjungi lokasi-loiasi yang erat kaitannya dengan perjuangan, seperti Taman Makam Pahlawan, makam Pangeran Diponegoro dan lain-lain.

Tapi, Menurut Daeng Nojeng sebagai ketua Umum Kostum “Tahun ini kami tidak merayakannya dengan mengunjungi tempat bersejarah melainkan kami mengunjungi lokasi kebakaran untuk membawa bantuan yang merupakan swadaya dari anggota kami. Tapi, terlepas dari itu, semangat kemerdekaan tetap kami kedepankan”

“Berbagi kepada sesama merupakan hal yang begitu berarti dalam merayakan kemerdekaan Republik Indonesia” Tambah Muh. Nasrun sebagai ketua hari Komunitas Sepeda Tua Makassar.

Selain itu, tujuan diadakannya pawai atau karnaval kemerdekaan ini untuk menunjukkan kepada masyarakat bahwa kemerdekaan ini direbut oleh para pejuang kita dari tangan penjajah.

“Semoga dengan adanya pawai kemerdekaan ala pejuang dari Kostum mampu mengembalikan ingatan dan menggambarkan cucuran keringat para pejuang kita.” Pungkasnya.

Pemkot Makassar