Online24, Makassar – Anggota DPRD Sulsel dari Fraksi Golkar, Ince Langke, menghembuskan nafas terakhirnya di Rumah Sakit Awal Bros, Makassar, Selasa (8/9/2020).
Sebelum dilarikan ke RS, Wakil Ketua Komisi E DPRD Sulse itu sedang rapat badan anggaran (Banggar) di Lt 8 gedung Tower DPRD Sulsel.
Kepergian Ince Langke tentu membuat luka mendalam bagi rekan-rekannya di DPRD Sulsel. Khususnya para anggota Fraksi Golkar.
Debbie Purmama Rusdin, diantaranya. Oa menyatakan, almarhum adalah pribadi yang sangat hangat.
“Ini sangat mengagetkan. Kemarin, melalui pesan grup whatsapp kita masih berdiskusi,” kata Debbie, saat ditemui di rumah almarhum di Kompleks Bumi Permata Hijau (BPH), Jl Talasalapang.
Debbie dan Ince Langke memang terbilang sangat dekat. Selain sama-sama satu fraksi, keduanya juga berada dalam komisi yang sama .
“Almarhum adalah pribadi yang sangat pekerja keras. Banyak mengajari banyak hal. Tak pernah mengeluh. Selalu memberikan solusi,” kenang Debbie.
“Pak Ince semasa hidup sangat mengedepankan kepentingan orang banyak. Beberapa gagasan armarhum disuarakan untuk kepentingan warga khusus yang ada di dapilnya,” lanjut Debbie yang datang dengan busana warna hitam itu. (*)