Angkasa Pura SHIAM Salurkan Bantuan 1313 Paket Sembako Kepada Masyarakat Maros

News23 Views
banner 468x60

Online24, Maros – PT Angkasa Pura I Bandara internasional Sultan Hasanuddin Makassar menyerahkan bantuan permodalan kepada 7 mitra binaan Usaha kecil menangah (UKM) yang berada disekitar bandara, Senin (17/12/19).

Penyerahan bantuan tersebut dilaksanakan di area kantor PT. Angkasa Pura I cabang Makassar, di Kabupaten Maros, yang dibuka lansung oleh General Manager Angkasa pura I Shiam, Wahyudi.

Dihadapan seluruh penerima, GM Angkasa pura I Shiam, Wahyudi memaparkan bahwa kegiatan ini merupakan penyerahan bantuan tahap III, program kemitraan dan bina lingkungan kepada penerima yang merupakan mitra UKM Ap I Shiam.

” Kegiatan ini merupakan penyerahan bantuan PKBL/CSR Berupa bantuan dana bergulir dan paket sembako gratis tahun 2019″. Papar GM Ap1 Shiam Wahyudi.

Pada penyerahan tersebut, diserahkan berupa bantuan permodalan kepada mitra binaan Usaha Kecil dan menengah (UKM) dengan nilai Rp 300,000,000 Sehingga total penyaluran kemitraan sampai saat ini adalah Rp 38.051.250.000.

” Adapun Bantuan yang kita serahkan yakni berupa bantuan permodalan kepada ukm disekitar bandara sebanyak 7 mitra binaan kami dengan nilai sebesar Rp 300,000,000, sehingga total penyaluran kemitraan sampai dengan desember 2019 adalah sebesar Rp 38.051.250.000″. Ujara GM Ap I Shiam Wahyudi.

Selain penyerahan uang tunai kepada mitra binaan, juga diserahkan paket sembako dengan jumlah 1313 yang dibagikan secara gratis.

” Kami juga membagikan sembako dengan jumlah 1313 paket secara cuma – cuma kepada 6 Desa dan 2 Kelurhan yang masuk dalam ring I Bandara”. Tambah Wahyudi.

Diketahui hingga penyerahan bantuan tahap III ini, total bantuan bina lingkungan yang telah tersalurkan kepada masyarakat sampai dengan periode Desember 2019, diwilayah lingkungan kerja bandara yakni sebesar Rp 12.582.943.746.

(Achmad)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *