Keluarga Kerukunan Mahasiswa Bulukumba Pertanyakan Penanganan Covid yang Dinilai Tidak Becus

Regional19 Views
banner 468x60

Online24jam, Makassar, – Sejumlah mahasiswa Kerukunan Keluarga Mahasiswa Bulukumba (KKMB) berunjukrasa di depan kantor Gubernur Prov. Sulsel Jl. Urip Sumoharjo, Kota Makassar, dalam orasinya sejumlah mahasiswa Bulukumba ini menggugat terkait Polemik yang menimpa keluarga Andi Baso Ryadi Mappasulle, dimana Aksi unjuk rasa tersebut bertujuan mencari keadilan bagi keluarga Andi Baso Ryadi Mappasulle. Dan menuntut Ketua Tim Gugus Tugas (Gubernur Sul-Sul) atas proses pemindahan jenazah almarhumah istri beliau yang awalnya diberi status PDP yang akhirnya setelah dilakukan swab test ternyata negatif covid-19.

“Gubernur Sulsel harus bertanggungjawab. Kami Kerukunan Keluarga Mahasiswa Bulukumba, Menagih Janji Gubernur NA.” demikian orasi mereka

Irman Nur selaku Ketua PB-KKMB, dalam orasinya mengatakan, Gubernur Sulawesi Selatan agar segera merealisasikan pemindahan kuburan almarhumah dari Macanda Kabupaten Gowa.

“Kami minta kepada Gubernur Sulawesi Selatan untuk minta maaf kepada masyarakat Bulukumba. Serta memperbaiki system penangan Covid-19.” Tegasnya.

Massa aksi berjanji akan kembali menggelar konsolidasi akbar dan menurunkan seluruh komponen Masyarakat yang ada di Kab. Bulukumba jika tidak mendapat kepastian dari pihak pemerintah provinsi.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *