KPU Makassar Sosialisasi Tahapan Pilkada di Pulau Sangkarrang

News, Regional22 Views
banner 468x60

Online24, Makassar – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Makassar kunjungi Kelurahan Barang Lompo Kecamatan Kepulauan Sangkarrang Sabtu, (08/08/2020). Kunjungan ini bertujuan untuk mensosialisasikan tahapan Pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota (Pilwali) Makassar 2020.

Sosialisasi kali ini dihadiri oleh warga dengan tetap menjaga jarak dan tidak berkerumun sesuai standar protokol pencegahan penularan Covid-19. Ketua KPU (Faridl Wajdi) beserta Komisioner divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, SDM dan Partisipasi Masyarakat (Endang Sari), turut serta dalam kunjungan kali ini.

Program KPU Goes to Island ini juga bertujuan untuk lebih dekat dengan warga di wilayah pulau sehingga bisa mendengar apa yang menjadi kendala terkait tahapan Pilwali Makassar 2020. Dalam sosialisasi ini disampaikan pula terkait pencocokan dan penelitian data pemilih, yang dilakukan oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP)sebagai prosedur administrasi.

“Pencocokan data ini agar tidak ada lagi warga yang tidak terdaftar pada pemilihan, untuk itu warga juga harus proaktif melapor jika rumahnya belum didatangi guna memperjuangkan hak pilihnya,” kata Endang Sari.

Ajakan untuk datang ke TPS menggunakan hak pilih pada 9 Desember, tak henti digaungkan dalam kegiatan ini, disertai sosialisasi bahwa seluruh tahapan berjalan sesuai prosedur yang semestinya dan syarat utama Pemilihan Serentak 9 Desember 2020 untuk mematuhi protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19 dilaksanakan di setiap tahapan. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *