Wujud Kepedulian Sosial, Siswa Bintara SPN Polda Sulsel Bagikan Sembako

News13 Views
banner 468x60

 

Online24,Maros –Siswa Bintara Polri SPN Polda Sulsel yang melaksanakan latihan kerja di Polres Maros membagikan bantuan sosial (bansos) berupa paket sembako untuk warga di dusun rammang-rammang, Desa Salenrang Kecamatan Lau,

 

Pembagian bansos ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian siswa, pembagian ini dipimpin langsung Danyon 1 Pembina SPN Polda Sulsel Kompol Muh Ilyas dengan didampingi jajaran mentor dan bhabinkamtibmas setempat.

“Penyaluran bansos sembako ini tujuan utamanya adalah untuk meringankan beban warga sebagai bentuk kepedulian siswa Polri terhadap masyarakat,” ujar Kompol Muh Ilyas di Lokasi Bansos, Sabtu (26/11/2022)

Menurut dia, kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian dan perhatian Polri, khususnya Siswa SPN Polda Sulsel, kepada masyarakat didaerah pedalaman.

Adapun, bantuan paket sembako yang disalurkan tersebut berisikan Mie Instant dan air mineral

“Jumlah sembako yang kami salurkan kali ini sebanyak 10 paket. Semoga bisa membantu warga,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Mentor Pendamping Aipda Mulyadi Wahid juga memberikan imbauan dan sosialisasi kepada warga rammang-ramang ikut menjaga kamtibmas.

Salah seorang nahkod perahu Dg. Mile, mengaku senang menerima bantuan sosial tersebut dan terima kasih kepada SPN Polda Sulsel beserta Polres Maros atas bantuan yang sangat bermanfaat tersebut.

“Terima kasih Pak SPN dan Polres Maros atas bantuannya. Ini sangat meringankan beban kami dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Mudah-mudahan Bapak dan anggota selalu diberikan kesehatan dan rahmat dari Allah SWT,” kata Dg. Mile

Usai pemberian sembako para siswa diberi kesempatan untuk melihat panorama alam karst rammang-rammang nan indah dengan menggunakan perahu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *