UPZ Semen Tonasa Serahkan Bantuan Perlengkapan Sekolah Pada Pelajar di Wilayah Polosok

Nasional, News78 Views
banner 468x60

Online24,Pangkep — Unit Pengumpul Zakat (UPZ) PT Semen Tonasa menyerahkan bantuan perlengkapan sekolah, termasuk sepatu dan tas ransel, kepada 18 orang siswa-siswi SD Negeri 23 Bonti, Balocci Baru yang kurang mampu, Rabu 20 September 2023.

 

Bantuan yang merupakan bentuk kepedulian dari para karyawan dan karyawati ini, disambut gembira dan senyum bahagia oleh anak-anak tersebut.

 

Bantuan diserahkan oleh koordinator penyaluran UPZ Semen Tonasa, Abbas, dan diterima langsung oleh siswa-siswi SD Negeri 23 Bonti serta disaksikan oleh Kepala Sekolah, Hamriah, dan para guru pengajar sekolah yang berada di daerah pegunungan ini.

 

Hamriah, selaku Kepala Sekolah SD Negeri 23 Bonti menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan UPZ Semen Tonasa kepada siswanya.

 

“Saat ini tercatat sekitar 18 orang siswa kami yang menerima bantuan perlengkapan sekolah dari UPZ PT Semen Tonasa. Mewakili sekolah, saya mengucapkan terima kasih kepada pihak PT Semen Tonasa atas sumbangsihnya untuk dunia pendidikan saat ini. Terlebih bisa hadir langsung ke sekolah kami yg tempatnya cukup terpencil di daerah pegunungan ini.” ucapnya.

 

Di tempat terpisah, Ketua UPZ Semen Tonasa, Anis, yang juga menjabat sebagai Direktur Keuangan PT Semen Tonasa menyebutkan, bahwa salah satu fungsi kehadiran UPZ Semen Tonasa adalah untuk memberi bantuan kepada masyarakat yang kurang mampu melalui dana zakat yang dihimpun dari karyawan dan karyawati Semen Tonasa.

 

Anis mengajak, agar karyawan dan karyawati yang telah sampai nishab hartanya, untuk bersegera menunaikan zakatnya ke UPZ PT Semen Tonasa. “Karena zakat ini adalah salah satu kewajiban umat Islam. Dan dengan zakat ini pula, menjadi bersih dan suci harta kita.” tambahnya.

 

Anis berharap, agar bantuan yang diberikan ini dapat meringankan beban para orang tua siswa, dalam memeunhi kebutuhan perlengkapan sekolah anaknya.(*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *