Dukung Dunia e-Sport, Bugis Waterpark Gelar Kompetisi Mobile Legends

Regional, Sport, Tekno30 Views
banner 468x60

Online24, Makassar – Bugis Waterpark baru saja menggelar kompetisi game online Mobile Legends. Sebanyak 24 peserta yang lolos ke babak semifinal, hadir di area Bugis Waterpark. Peserta yang terdiri dari berbagai kalangan dan usia ini mengikuti pertandingan dengan tetap menerepkan protokol kesehatan.

Para peserta yang hadir telah diukur suhu tubuhnya terlebih dahulu sebelum memasuki area Bugis Waterpark. Peserta juga wajib mengenakan masker selama kompetisi berlangsung.

Ralie Karya Agriawan selaku Strategic Marketing Officer Bugis Waterpark Adventure menuturkan bahwa Bugis Waterpark senantiasa memberikan wadah bagi kegiatan yang digemari oleh pengunjung.

“Di bulan Maret ini kami mencoba memberikan ruang bagi pengunjung yang gelar bermain Mobile Legends. Kami buatkan kompetisi sebagai ajang bersenang-senang sembari menikmati berbagai wahana air di Bugis Waterpark,” kata Ralie, Minggu (14/03/21).

Rangkaian pertandingan Mobile Legends ini sendiri telah memasuki babak kualifikasi pada tanggal 6-7 Maret 2021. Perserta yang berhasil lolos, memasuki babak semifinal online di tanggal 13 Maret 2021. Final kompetisi ini telah digelar secara offline 14 Maret 2021 di Bugis Waterpark. Di babak final, Nakopi berhasil keluar menjadi juara 1, Savior Legion menjadi juara 2, dan juara 3 diraih oleh Savior Legacy.

Bagi masyarakat umum yang tertarik, Bugis Waterpark akan kembali menyelenggarakan kompetisi e-sport PUBG. Kompetisi PUBG ini akan digelar 20-21 Maret 2021 mendatang. Setiap tim cukup membayar biaya pendaftaran sebesar 150 ribu rupiah. Satu tim terdiri dari maksimal 6 orang dan memiliki perangkat android. Masyarakat yang tertarik dapat mendaftar melalui contact person di nomor 0811-4618-555. (*)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *