Peringati HUT ke-77 PMI, Indah: Terima Kasih Relawan Kemanusiaan

News, Regional71 Views
banner 468x60
Online24, Luwu Utara – Peringatan Hari Ulang Tahun ke-77 Palang Merah Indonesia (PMI) di Kabupaten Luwu Utara berlangsung meriah.

Momen tersebut dimanfaatkan Bupati Luwu Utara, Indah Putri Indriani menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada para relawan kemanusiaan.

“Bicara tentang HUT ke-77 tahun PMI,  sudah melewati banyak fase dan tantangan dalam melaksanakan tujuh prinsip dasar palang merah dan bulan sabit merah,” kata Indah.

Sebagai Ketua PMI Luwu Utara, Indah bersyukur PMI dapat terus eksis dan hadir di tengah-tengah masyarakat untuk menebar kebaikan tidak hanya di Luwu Utara.

“Tapi juga jika ada saudara-saudara kita yang membutuhkan, PMI tetap eksis termasuk ketika gempa di Lombok, Palu, Mamuju dan di tempat-tempat lain. Untuk itu semua sebagai ketua yang diberikan amanah, saya mengapresiasi dan menyampaikan ucapan terima kasih yang tak terhingga kepada seluruh stakeholder pemangku kepentingan yang telah menguatkan PMI, tak terkecuali juga bagi seluruh relawan kemanusiaan,” tutur Indah.

Indah berharap, dengan modal yang baik, kebersamaan yang kuat dan niat yang sama yaitu kemanusiaan, PMI dapat terus maju dan berkembang.

“Dengan kekuatan relawan PMR yang kita miliki, donor darah sukarela, KSR, alhamdulillah banyak yang dapat kita lakukan. Sekali lagi terima kasih untuk semua adik-adik yang saya cintai, teruslah menjadi orang baik tanpa harus menjatuhkan orang lain. Dan pada HUT kali ini mudah-mudahan dapat dijadikan momentuk untuk terus berbenah lebih baik lagi,” harap Indah yang hadir didampingi Wabup Suaib Mansur, Sekda Armiady, unsur Forkopimda, pimpinan perangkat daerah, dan para camat.

Pada rangkaian hut tersebut, Bupati Luwu Utara juga turut mendonorkan darahnya, mengikuti senam bersama, sekaligus memandu cerdas cermat bagi para relawan PMR.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *